20 Dokter Muda FK Unmul Diambil Sumpah


Prosesi pengambilan sumpah para dokter dipimpin oleh Dekan FK Unmul, dr. Emil Bachtiar Moerad, Sp.P, dengan membacakan 12 butir sumpah profesi kedokteran yang diikuti secara bersamaan oleh para dokter. “Sumpah yang sudah diucapkan tadi harus dijadikan roh dalam menjalankan praktek kedokteran kalian nanti,” papar Dekan.

Di kesempatan yang sama, dokter spesialis paru ini juga menyatakan sebelum bisa membuka praktek dokter secara mandiri para dokter baru terlebih dahulu harus melewati tahapan internship selama satu tahun.

“Setelah menjalankan program internship baru kalian boleh menjalankan praktek secara mandiri maupun melanjutkan studinya ke jenjang spesialis sesuai minat masing-masing. Beberapa pesan saya adalah junjung tinggi sumpah dokter yang sudah kalian ucapkan tadi, berkerjalah sesuai kompetensi kalian, terapkan kode etik kedokteran, dan tetaplah belajar,” jelasnya.

Sebelumnya, Ketua Program Studi Profesi Dokter FK Unmul, dr. Sukartini, Sp.A melaporkan gambaran atau kondisi program Co-Ass FK Unmul serta hasil lulusan pada ujian Computer Based Test (CBT) FK Unmul dengan total 386 orang.

“Pada sumpah dokter kali ini nilai tertinggi CBT berhasil diraih oleh dr. Ayu Dwi Ratna Sari dengan nilai 84 sementara nilai  Objective Structure Clinical Examination (OSCE) tertinggi FK Unmul ditorehkan oleh dr. Auliyaa Rahmah,” jelasnya.

Selain itu, lulusan terbaik ketiga FK Unmul berhasil di dapat oleh dr. Yemima  Nega Lethy, terbaik kedua dr. Setya Girindra Wardana, serta lulusan terbaik pertama ditorehkan oleh dr. Ayu Dwi Ratna Sari dengan IPK 3,46, dan predikat kelulusan memuaskan.

“Tiada kata selain ucapan penghargaan dan rasa terima kasih kami kepada para pendidik khususnya dari FK Unmul yang hari ini kembali melahirkan generasi baru dalam bidang kedokteran. Selain itu, kami juga ucapkan banyak terima kasih kepada pemerintah provinsi dan RSUD AWS serta para orang tua yang mendukung dan mempercayakan anaknya untuk menempuh studi di Unmul. Hari ini saya juga berdiri sebagai orang tua alumni karena di tempat yang sama hari ini kami menyaksikan pula pengambilan sumpah dokter putra kami,” jelas Rektor Unmul.

Hadir pada acara yang digelar di Aula Teaching Center, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Abdul Wahab Sjahranie (AWS), Samarinda ini, Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), yang diwakili Asisten IV Pemprov Kaltim Dr. Hj. Meiliana, Direktur Rumah Sakit Atma Husada Mahakam, dr. Hj. Padilah Masjaya., M.Si dan segenap jajaran direksi RSUD AWS. (hms/frn)

Published Date : 05/08/2015 15:18:15